Cara Merawat Sepeda Motor Agar Awet Muda



Cara Merawat Sepeda Motor Agar Awet Muda


           Pemeriksaan dan penegcekan harian bagi sepeda motor merupakan hal yang penting untuk di lakukan. Setiap kali sebelum mengendarai sepeda motor,  anda perlu melakukannya. Hal-hal tersebut, antara lain:

1.      Ban Dan Tekanan Angin
Pastikan ban motor anda masih dalam kondisi baik dan hilangkan benda-benda asing yang menempel. Pastikan tekanan angina tau cek tekanan angin,  dan bila tekanan berkurang, isislah dengan tekanan sesuai speknya.  Jangan terlalu keras dan juga jangan terlalu kurang karena bisa berakibat kembang ban motor rusak. Biasanya untuk type bebek tekanannya 25 psi untuk ban depan dan belakangnya 28 psi. untuk type sport 28psi ban depan, dan belakang 30-33psi.

2.      Level Pelumas
Bukalah penutup pelumas dari dipstick bisa dilihat seberapa pelumas yang masih tersisa didalam mesin. Jika levelnya kurang, maka segera tambahkan pelumas agar jumlahnya mencukupi, yang ditandai pada batas atas dipstick atau tanda full.

3.      Rem
Rem merupakan bagian yang sangat vital bagi kendaraan anda. Banyak yang terjadi gara-gara rem kendaraan blong. Untuk itu, anda harus betul-betul memperhatikan masalah yang satu ini. Cek semua rem, rem depan dan belakang, pastikan bahwa masih berfungsi dengan baik. Untuk rem type cakram, pastikan bahwa oli pelumasnya dalam keadaan full. Jangan sampai kehabisan karena dapat rem dapat mengunci sewaktu-waktu!

4.      Lampu-Lampu
Lampu kendaraan merupakan pembantu anda saat berkendara disaat gelap. Disamping itu, dibagian belakang kendaraan biasanya dilengkapi lampu rem yang bisa menyala saat rem diinjak. Ini berfungsi sebagai penunjuk arah bagi pengendara yang ada di belakang anda sehingga apabila lampu tersebut menyala, kendaraaan yang berada di belakang bisa segera memposisikan kendaraannya.  Untuk masalah pengeceka sehari-hari, pastikan semua lampu dicek, terutama lampu pengereman tersebut. Bukankah anda tidak mau ditabrak dari belakang?

5.      Rantai-Rantai
Jangan biarkan rantai terlalu kendor atau terlalu kencang. Terlalu kendor bisa membuat rantai copot dari sprocket-nya, sementara terlalu kencang bisa mengakibatkan putus rantai. Cek juga kondisi sprocket-nya, jika sudah tajam segera ganti karena tidak, rantai tiba-tiba putus. Bahaya kan kalau negbut tiba-tiba putus rantai?
Selain itu , pastikan rantai-rantai mendapatkna pelumasan yang baik. Jika tidak dilumasi maka rantai akan cepat aus dan sering terdengar bunyi berisik. Gunakan pelumas bekas atau pelumas khusus rantai sehingga rantai dapat bekerja dengan baik.

6.      Level Cairan Pendingin
Pemeriksaan ini khusus untuk sepeda motor yang menggunakan radiator atau cairan pendingin. Supaya mesin sepeda motor tidak kepanasan ketika dijalankan maka pastikan level cairan pendingin cukup. Jika jumlahnya kurang, tamabhkan air dengan kualitas baik sehingga tidak mudah menimbulkan karat.  Air aquadest cukup baik sebagai pendingin sepeda motor.

           Jika semua bagian-bagian tersebut sudah oke , anda bisa melaju dijalan dan menikmati perjalanan yang menyenangkan. Jangan lupa , siapkan helm serta surat-surat kendaraan agar nantinya perjalanan anda semakin nyaman dan tak terganggu. Patuhilah rambu-rambu lalu lintas agar selamat diperjalnan. Jangan menyalip dari kiri karena kan mengakibatkan patal karena pengendara lain atau mobil atau angkot suka mengemudikan kendaraannya langsung ke arah kiri jadi jangan dilakukan untuk penyalipan tersebut supaya tidak terjadi kecelakaan. Periksa bensin kendaraan anda agak tidak kehabisan besin pada saat di perjalanan yang jauh dari penduduk dan penjual bensin karena akibatnya anda akan medorong kendaraan tersebut.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Merawat Sepeda Motor Agar Awet Muda"

Post a Comment